Silahkan Mencari!!!

Rabu, 29 Desember 2010

Bulgogi (Masakan Korea)


Bahan
2 pon daging sirloin, iris tipis
3 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
3 siung bawang merah, potong halus
1 buah bawang bombay, potong halus
1/3 cangkir (2 sendok makan) kecap manis
2 sendok makan minyak wijen
2 sendok makan madu
Lada hitam secukupnya
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok makan gochujang*)
1/2 sendok makan minyak wijen
1 kepala daun selada


Cara membuat
- Pada pisau bagian belakang, irislah dengan tipis sampai empuk.
- Mangkok tersebut berisi sisa-sisa bahan tersebut. Campuran tersebut harus rata/tebal.
- Tuangkan bumbu rendama ke dalam daging tersebut dan campurkan dengan tangan. Dan pastikan daging tersebut harus sudah terlapis dengan bumbu rendaman tersebut.
- Bungkus dengan plastik dan diamkan selama 1 jam.
- Masak daging dalam satu lapisan di meja Hibachi.
- Daging yang dimasak harus sudah selesai, dan bagian luarnya berkaramel.
- Di mangkok yang berbeda, gabungkan gula dan gochujang.
- Masukkan minyak wijen ke dalam campuran tersebut.
- Sajikan dengan daun selada dan campuran gochujang.


Catatan
*) Gochujang = adalah pasta cabai untuk masakan Korea yang bahan utamanya adalah koji beras ketan dan bubuk cabai yang difermentasi. Secara tradisional, fermentasi gochujang dilakukan di halaman rumah di dalam tempayan tembikar berukuran besar. Tempat diletakkan di alas dari susunan batu yang disebut jangdokdae (장독대).

Sumber :

Pakaian Tradisional Kerajaan (Korea)

Orang yang punya status tinggi sudah jelas jenis pakaiannya lebih berornamen dan juga mahal jika dibandingkan dengan orang dari kalangan rakyat biasa. Tetapi ada juga jenis-jenis pakaian dan warna-warna yang dinilai spesial dan hanya diperuntukkan hanya untuk keluarga kerajaan., begitupula dengan simbol-simbolyang menyatakan hirarki dalam pemerintahan.

Pada masa dinasti Chosun(1392-1910) simbol-simbol yang menyatakan derajat hirarki seseorang dalam masyarakat mulai terlihat dalam corak pakaian yang mereka pakai. Contoh, naga melambangkan raja, burung phoenix melambangkan ratu, sedangkan puteri-puteri serta selir kerajaan memakai pakaian yang bercorak bunga.

Hwalot
Pakaian yang sering dipakai oleh puteri kerajaan jika sedang mengikuti ritual kerajaan pada masa pemerintahan dinasti Koryo (918-1392) dan Chosun (1392-1910). Hiasan sulaman yang tergambar adalah 10 macam binatang dan juga 10 macam tanaman yang dianggap paling berharga di Korea yang melambangkan panjang umur, keberuntungan dan juga kemakmuran yang ada dalam tradisi Korea. Kalangan bangsawan menggunakan Hwalot sebagai baju pengantin dalam upacara pernikahan, karena pembuatan Hwalot sangatlah mahal maka daripada itu untuk orang dari kalangan bawah memakai Nok Wonsam.


(Bagian depan)


(bagian belakang)

Nok Wonsam



Wonsam
pada jaman dinasti chosun, para keluarga kerajaan, dayang istana, dan juga bangsawan wanita memakain wonsam, warna dan dekorasi pada bagian dada, bahu, dan bagian punggung melambangkan derajat si pemakai.


Hong wonsam(hong artinya merah)


Kaesong wonsam (pakaian para bangsawan di daerah Kaesong)


Dangui
Biasanya ratu atau pun pueri kerajaan atau para istri pejabat tinggi kerajaan memakai dangui hanya untuk menghadiri acara kerajaan yang diadakan secara kecil-kecilan. Untuk para istri bangsawan, biasanya mereka memakai dangui untuk acara besar. DAngui yang dipakai oleh anggota kerajaan terdapat sulaman benang emas, sementara untuk kalangan biasa hanya bahan-bahan sederhana.



Sumber :

Selasa, 28 Desember 2010

Korean Traditional Women Hairstyle

Gaya rambut wania tradisional korea cenderung ke kepangan, kepang itu dasar dari model rambut saat itu.

1. Kepang Panjang

model rambut sederhana ini hanya diperbolehkan untuk para gadis yang belum menikah di jaman dinasti Chosun (1392-1910), ujung kepangan diikat dengan pita merah yang di sebut Daenggi sementara diatas kepala diberi hiasan yang disebut Baessi daenggi.



2. Untuk Pengantin Wanita

Dasarnya sama, hanya kepangannya disanggulkan dan memakai ornamen2 rambut. Pengantin wanita memakai baju pengantin yang di sebut Hwarot.



3. Gisaeng (Wanita Penghibur)

While traditional Korean dresses are represented by the words "elegant" and "refined," the clothes worn by female entertainers of the Chosun Dynasty exude splendor and voluptuousness. Accentuating them, the hairdo known as "tre meori" features a braided coil. This style is often found in the genre paintings of the era.

Sumber :

Etiket Makan Tradisional (Korea)


Orang tua, yang dihormati, dan tamu harus diperlakukan dengan hormat dan mempunyai hak untuk memakan makanannya paling dulu. Bagi mereka ini, umumnya disediakan hidangan yang terbaik. Orang Korea tidak mengangkat mangkuk nasi dan sup mereka dari meja. Etiket mengharuskan mangkuk tetap di meja dan sendok/sumpit digunakan untuk menyuap makanan ke mulut. Mengangkat mangkuk dengan tangan dianggap tidak sopan, kecuali dalam beberapa keadaan yang cukup longgar, hal itu masih bisa diterima. Pada zaman dulu, kaum bangsawan (yangban) makan dengan meja yang mewah sementara kebalikannya, petani menikmati makanannya di tengah ladang.

Perilaku tidak sopan saat makan:
* Menghembuskan napas dari hidung ke meja,
* Mendahului makan sebelum orang tertua,
* Mendirikan sumpit atau sendok ke atas, karena melambangkan dupa yang dibakar saat upacara kematian,
* Menancapkan makanan dengan sumpit dan mengambil makanan dengan tangan (ada makanan yang boleh diambil dengan jari tangan, namun banchan tidak diperbolehkan),
* Menggunakan sumpit dan sendok pada saat bersamaan (hanya boleh dengan satu tangan),
* Menggunakan sumpit atau sendok dengan tangan kiri,
* Membuat suara berisik saat mengunyah makanan atau memukul mangkuk dengan alat makan,
* Mengaduk-aduk nasi atau sup dengan sendok/sumpit,
* Mengaduk-aduk lauk pauk dengan sendok/sumpit,
* Menyelesaikan makan terlalu cepat atau terlalu lambat,
* Minum minuman menghadap ke orang tua (Ini sangat tidak sopan, seseorang harus memutar posisi ke arah lain/sebelahnya)
* Menerima minuman dari orang tua dan dihormati dengan kedua tangan, seharusnya tangan kiri diletakkan ke dada dan tangan kanan memegang tempat minum/cawan saat minuman dituangkan.

Dalam situasi informal, peraturan-peraturan ini kurang begitu penting. Dalam acara makan keluarga, anak-anak diajari oleh orang tua tentang cara dan etiket makan tradisional.
Berbicara saat mengunyah makanan tidak apa-apa, selama mulut tidak dibuka. Adalah tidak sopan saat makan berbicara dengan mulut terbuka. Namun, jika berbicara saat makan, orang Korea terbiasa menjawab dengan hanya mengangguk-anggukkan kepala atau menyebut “mm” sebagai kata “ya” dan tidak membuka mulut. Menyantap/menyeruput sup dengan suara berdesis sangat dianjurkan. Orang korea akan memberi komentar terhadap tamu yang sangat diam saat makan (jika ia tidak bicara), supaya ia tidak terus berpacu menyantap makanan jika ia berhenti makan untuk berbicara.

Peraturan lain yang harus diingat adalah orang-orang tua atau yang dihormati tidak perlu harus mengikuti tata-cara itu, namun orang lain diharuskan. Ini dikarenakan hal terpenting dalam makan adalah menunjukkan rasa hormat dan sopan kepada yang berada diatas kita. Hal ini tidak berlaku saat makan sendirian atau dengan teman-teman.

Dalam makan malam tidak diharuskan menghabiskan semua porsi lauk pauk yang disediakan, namun nasi individual harus dihabiskan. Menyantap makanan terlalu cepat akan membuat tuan rumah berpikir bahwa makanan yang disediakan tidak cukup. Selain itu menyisakan lauk dalam jumlah banyak adalah tidak sopan karena dianggap membuang-buang makanan.

Pada saat di restoran, seorang Korea cenderung membayar semua makanan semua orang dalam suatu kelompok. Biasanya yang dibayari akan membayar saat makan selanjutnya. Banchan yang bermacam-macam biasa dipesan dan disajikan dalam porsi kecil dan akan dipenuhkan lagi jika sudah habis. Tidak apa-apa untuk meminta tambahan lauk.


Sumber :

Pengaturan Meja Makan (Korea)


Orang Korea biasanya makan dengan duduk di bantal (tanpa kursi) pada meja yang rendah dengan posisi kaki menyilang (menyila).

Makanan dimakan dengan sumpit dari stainless steel (jeotgarak) dan sendok panjang (sutgarak); set sumpit dan sendok ini dinamakan sujeo (gabungan sutgarak dan jeotgarak), namun sujeo dapat juga diartikan sebagai sendok saja. Tidak seperti bangsa pengguna sumpit lain, orang Korea sudah menggunakan sendok sejak abad ke-5 Masehi.

Tidak seperti orang Tionghoa atau Jepang, mangkuk nasi dan sup tidak boleh beranjak dari meja dan mereka memakannya dengan sendok. Banchan (lauk pauk) dimakan dengan sumpit. Pengaturan yang umum biasanya seperti berikut:

Nasi untuk perorangan disediakan dalam mangkuk kecil yang lebih tinggi dari diameternya. Sup hangat disediakan dalam mangkuk yang lebih besar dan lebar (di sebelah kanan nasi), seringkali jjigae atau makanan jenis berkuah lain dimakan bersama dari panci besar di tengah-tengah meja. Set sendok panjang stainless steel untuk nasi dan sup, dan sumpit untuk banchan (di sebelah kanan sup).

Hidangan lauk banchan yang bervariasi disediakan dalam mangkuk-mangkuk kecil. Tergantung pada setiap rumah tangga, minuman bisa saja disediakan atau tidak disediakan. Air es biasanya disediakan saat makan bersama keluarga. Dalam lingkungan umum (misal restoran), disediakan air atau minuman tradisional (“teh” biji-bijian seperti teh barley, sementara teh biasa kurang disukai saat makan karena rasanya tidak cocok dengan nasi atau banchan yang pedas).

Minuman lain yang umum saat makan adalah soju. Setelah makan, minuman penyegar yang disediakan contohnya soojunggwa atau shikhye. Minuman yang disajikan berbeda-beda berdasarkan musim dalam setahun.

Masakan Korea


Masakan Korea adalah makanan tradisional yang didasarkan pada teknik dan cara memasak orang Korea. Mulai dari kuliner istana yang pelik sampai makanan khusus dari daerah-daerah serta perpaduan dengan masakan modern, bahan-bahan yang digunakan serta cara penyiapannya sangat berbeda. Banyak sekali makanan Korea yang sudah mendunia. Makanan yang dijelaskan di sini sangat berbeda dengan makanan yang disajikan dalam kuliner istana (surasang), yang sampai saat ini juga dinikmati sebagian besar masyarakat Korea.

Masakan Korea berbahan dasar sebagian besar pada beras, mi, tahu, sayuran dan daging. Makanan tradisional Korea terkenal akan sejumlah besar makanan sampingan (lauk) yang disebut banchan yang dimakan bersama dengan nasi putih dan sup (kaldu). Setiap makanan dilengkapi dengan banchan yang cukup banyak.

Kimchi adalah makanan fermentasi yang berasal dari sayuran, utamanya sawi, lobak dan ketimun. Setidaknya ada satu jenis kimchi yang disajikan bersama banchan pada sepanjang tahunnya. Kimchi juga adalah bahan dasar utama dalam berbagai resep masakan Korea.
Makanan Korea biasanya dibumbui dengan minyak wijen, doenjang, kecap, garam, bawang putih, jahe dan saus cabai (gochujang). Masyarakat Korea adalah pengkonsumsi bawang putih terbesar di dunia di atas warga Cina, Thailand, Jepang, serta negara-negara Laut Tengah seperti Spanyol, Italia dan Yunani.

Makanan Korea berbeda secara musiman. Selama musim dingin, biasanya makanan tradisional yang dikonsumsi adalah kimchi dan berbagai sayuran yang diasinkan di dalam gentong besar yang disimpan di bawah tanah di luar rumah. Persiapan pembuatan masakan Korea biasanya sangat membutuhkan kerja sama.

Makanan tradisional dari istana, yang dahulu hanya dinikmati oleh keluarga kerajaan Dinasti Joseon, memerlukan waktu berjam-jam untuk pembuatannya. Makanan istana harus memiliki harmonisasi yang memperlihatkan kontras dari karakter panas dan dingin, pedas dan tawar, keras dan lembut, padat dan cair, serta keseimbangan warna.

Makanan istana seperti ini beberapa di antaranya dapat mencapai harga ₩240.000 (sekitar AS$265) per orang termasuk minuman juga layanan oleh pelayan eksklusif. Restoran yang menyediakan makanan istana terdapat banyak di kota Seoul. Sejak meledaknya popularitas drama epik Daejanggeum, semakin banyak pula masyarakat yang menyukai makanan istana.

Sumber :

Selasa, 14 Desember 2010

Profil Super Junior

Leeteuk

(cara mengucapkannya Eeteuk)

Nama asli: Park Jungsu
Nama Mandarin: Li Te
Nama panggilan: Angel Without Wings, Gaeteuk (oleh Heechul), Special Leader, Peter Pan, Ori (alias Bebek)
Tanggal lahir: 1 Juli 1983
Tempat lahir: Seoul Yeonshinnae
Tinggi badan: 178 cm (kalo di Star King dia bilang tinggi badannya kalo ga pake hak sepatu tambahan alias shoelift adalah 175 cm (petir menyambar))
Berat badan: 59 kg
Golongan darah: A
Agama: Kristen

Posisi: Leader, sub-vocal
Saudara: kakak perempuan Park Inyoung (1982)
Keahlian/Hobi: piano, komposisi (musik), dengerin musik, nyanyi
Pendidikan: pindah dari Paekche Institute of the Arts ke Inha University

Cewek ideal: Cewek yang cantik molek dan bersifat terbuka, tinggi ideal 163 cm dengan pergelangan kaki dan tangan yang kurus.

* Leeteuk oppa adalah leader yang bertanggung jawab banget! Kepribadiannya yang lucu dan easy going bikin dia gampang deket sama member-member yang lain.

* Sebagai leader, dia juga tau hampir semua rahasia terdalam anggotanya.

* Tapi Leeteuk oppa niy termasuk member yang pelit! (Omonaa…) Pernah dia mau masuk tol tapi nggak bawa uang! Akhirnya dia minta sama managernya yang kebetulan bareng satu mobil sama dia. Tapii… ternyata managernya sama payahnya! Dia juga nggak bawa uang! Akhirnya setelah nyari-nyari di mobil, nemu juga uang 500 won dan dia minta diskon besar-besaran sama penjaga loketnya. Ckckck… Ada juga cerita kalau dia janji akan nraktir member-member lain habis latihan selesai, tapi akhirnya nggak pernah jadi.

* Leeteuk oppa juga leader yang bener-bener dipercaya. Bahkan waktu awal-awal pembentukan Super Junior dan ada pertemuan orang tua, ayah Donghae oppa ngomong ke Leeteuk oppa empat mata dan minta dia supaya ngejaga Donghae oppa… (*Hiks… Terharu…*)



Heechul

Nama asli: Kim Heechul

Nama Mandarin: Xi Che
Nama panggilan: Heenim, Cinderella, Flower, Kim Pink, Kim Moodswing, Kim Cherry (dari Youngstreet), Snake/Ular (dari Shio China), Heerobbong (bagian dari Bbong bersaudara sama-sama Donghae dan U-Know Yunho), Heebongie Hyung (nama panggilan Heechul dari Yesung)
Tanggal lahir: 10 Juli 1983
Tempat lahir: Daerah Hoengseong, Kangwondo; tapi tinggal di Wonju, Kangwondo
Tinggi badan: 179 cm
Berat badan: 60 kg
Golongan darah: AB
Agama: Atheis/Agnostik

Posisi: sub-leader, rapper, sub-vocal
Saudara: kakak perempuan Kim Heejin (1982)
Keahlian/Hobi: menulis puisi, menulis cerita dongeng, main game komputer
Pendidikan: Sangji University; lulus taun 2008.

Cewek ideal: Cewek dengan satu kelopak mata yang mempunyai leher yang indah dan juga terlihat cantik kalo pake rok mini dan/atau kalo rambutnya diikat.

* Heechul oppa ini selain di dunia musik juga sukses di dunia akting. Dia ini pretty boy alias kkotminam-nya Super Junior. Suka warna pink. Dia lucu banget dan suka bikin ketawa. Cek aja lewat reality show-nya Super Junior. Tingkahnya yang berkesan nggak tau malu jadi bikin ketawa. * Tapi, Heechul oppa ini ternyata orang yang cuek banget! Dia nggak peduli masalah pernikahan dan orang lain. Waktu ditanyain aja, dia bilang dia nggak nggubris masalah pernikahan. Kayaknya orang dengan prinsip “let it flow…”.














Hankyung Suju

Han Geng/Hankyung
Nama asli: Han Geng
Nama panggilan: Beijing Fried Rice(Nasi Goreng Beijing) (gara-gara Han Geng salah nyebut ‘nasi goreng’ dalam bahasa Korea di “Full House”, jadi diketawain Heechul deh…), Dragon/Naga (dari Shio China)
Tanggal lahir: 9 Februari 1984
Tempat lahir: Mudanjiang, Provinsi Hei Long Jiang
Tinggi badan: 181 cm
Berat badan: 66 kg
Golongan darah: B (awalnya golongan darahnya dikirain O terus jadi A. Baru tau golongan darahnya B waktu diperiksa tahun 2006.)
Agama: Atheis

Posisi: lead dancer, sub-vocal
Saudara: anak tunggal
Keahlian/Hobi: tari tradisional China, ballet, game komputer
Pendidikan: Central University for Nationalities
Cewek ideal: Cewek imut yang menghormati orang tuanya dan mencintainya apa adanya.

Hankyung oppa ini berasal dari China dan lolos lewat audisi SM Entertainment dan ngalahin ribuan peserta lain. Dia ini suka masak nasi goreng China. Tapi waktu awal-awalnya dia cukup kesusahan di masalah bahasa. Untung akhirnya dia udah bisa dan terbiasa. Hankyung oppa ini jago balet dan udah belajar balet kurang lebih enam tahun. Dia dan keluarganya juga baik banget sama anggota Super Junior lain. Waktu Suju M ke China, Hankyung oppa sama keluarganya bahkan ngirim makanan buat mereka.

Yesung Suju

Yesung
Nama asli: Kim Jongwoon
Nama Mandarin: Yi Xing

Nama panggilan: Cloud, Dog/Anjing (dari Shio China), Rabid Dog/Anjing Rabies (nama panggilan Yesung dari Heechul)

Tanggal lahir: 24 Agustus 1984
Tempat lahir: Chunahn, Provinsi Choongchung Selatan
Tinggi badan: 178 cm
Berat badan: 64 kg
Golongan darah: AB
Agama: Katolik

Posisi: lead vocal
Saudara: adik laki-laki Kim Jongjin (1987)
Keahlian/Hobi: nyanyi, dengerin musik, latihan di gym (?)
Pendidikan: Chungwoon University, kemungkinan pindah ke Sunmoon University; lulus awal taun 2009.

Cewek ideal: kayak Moon Geungyoung

Dia member yang cukup koplak. Bukan dengan kata-katanya, tapi dengan tingkah lakunya. Kalau kalian udah liat reality show Super Junior Exploring Human Body, kalian pasti setuju. Di sana Yesung oppa berlagak sok tau dan selalu jadi bahan percontohan. Tapi sikapnya itu justru bikin ketawa. Sebutannya jadi: Unpredictable Yesung! Oppa yang satu ini selain punya karakteristik suara yang kuat, juga merupakan salah satu penari terbaiknya Super Junior.


Kangin Suju

Kangin
Nama asli: Kim Youngwoon
Nama Mandarin: Jiang Ren
Nama panggilan: Bear Kangin, Strength Kangin, Korea No.1 Handsome Guy, Kang Kings, Kkang, Neoguri (alias Racoon/Rakun, muncul dari “Full House”), Ox (dari Shio China), Youngchoon (nama panggilan Kangin dari Heechul)
Tanggal lahir: 17 Januari1985
Tempat lahir: Seoul Seodaemoongoo HongEunDong

Tinggi badan: 180 cm

Berat badan: 70 kg
Golongan darah: O
Agama: Kristen, tapi ada juga yang bilang Atheis

Posisi: sub-vocal
Saudara: anak tunggal
Keahlian/Hobi: akting, nyanyi, kick boxing, berenang
Pendidikan: Paekche Institute of the Arts or Seni Teater

Cewek ideal: Cewek yang kaya dan cantik yang memiliki kaki yang indah dan rambut lurus panjang.

Kangin oppa sempet dikasih gelar “The Best Bad Boy”. Itu karena dia cukup banyak terlibat masalah dan bikin dia harus berurusan sama polisi. Tapi di luar itu, dia member yang paling kuat. Nggak ada member lain yang lebih kuat dari dia. Dia juga hyung yang lucu. Sering bertingkah dan berkata-kata yang konyol. Di reality show Super Junior Exploring Human Body, Kangin oppa nunjukin sifat jahilnya salah satunya dengan melorotin celana beberapa anggota Super Junior. Sampe-sampe Eunhyuk oppa yang dijahilin jadi balas dendam dengan ngejatuhin foto gedenya Kangin oppa. Hoho, ada-ada aja…


Shindong Suju

Shindong
Nama Asli: Shin Donghee
Nama Mandarin: Shen Dong
Nama panggilan: Dongri Dong Dong (dari Ppo Ppo Ppo), Dolpan Ogyupsal (sejenis makanan)
Tanggal lahir: 28 September 1985
Tempat lahir: Moonkyung, Provinsi KyungGi Utara
Tinggi badan: 178 cm
Berat badan: 90 kg (25/03/09-93 kg)
Golongan darah: O
Agama: Kristen

Posisi: lead dancer, rapper
Saudara: anak tunggal
Keahlian/Hobi: bikin macam-macam ekspresi wajah, bikin lelucon, menari
Pendidikan: Paekche Institute of the Arts

Cewek ideal: Cewek yang imut dan pendek

Ini member yang paling gede badannya. Tapi juga polos. Sering dia ngelontarin pertanyaan-pertanyaan polos di reality show. Shindong oppa juga merupakan salah satu penari terbaik di Super Junior.


Sungmin Suju

Sungmin
Nama asli: Lee Sungmin
Nama Mandarin: Cheng Min
Nama panggilan: Sweet Pumpkin, Minimi
Tanggal lahir: 1 Januari 1986
Tempat lahir: Ilsan, Provinsi KyungGi
Tinggi badan: 175 cm
Berat badan: 57 kg
Golongan darah: A
Agama: Kristen

Posisi: lead vocal
Saudara: adik laki-laki Lee Sungjin
Keahlian/Hobi: bela diri China, akting, nonton film, main musik
Pendidikan: pindah dari Seoul Arts University; sekarang mahasiswa di Myongji University

Cewek ideal: Cewek yang imut, pendek, dan baik hati

Sungmin oppa ini member yang paling pinter macem-macem jenis bela diri (kayak kungfu dan sejenisnya). Dia juga member yang paling lentur! Haha… Tapi selain itu, Sungmin oppa itu member yang paling suka berusaha keras. Keep the good work oppa!

Eunhyuk Suju

Eunhyuk
Nama asli: Lee Hyukjae
Nama Mandarin: En He
Nama panggilan: Jewel Guy/Cowok Permata, Monkey/Monyet (dari Shio China)
Tanggal lahir: 4 April 1986
Tempat lahir: Goyangshi NeungGok
Tinggi badan: 176 cm (di Yashimmanman disebutin tinggi badannya +/- 2 cm jadi 174 cm)
Berat badan: 58 kg
Golongan darah: O
Agama: Kristen

Posisi: lead dancer, rapper, sub-vocal
Saudara: kakak perempuan Lee Sora (1984)
Keahlian/Hobi: tarian segala jenis, olahraga, dengerin musik
Pendidikan: Mahasiswa di Pai Chai University

Cewek ideal: Cewek berkulit putih, imut, dan pendek

Satu dari member Super Junior yang paling aku suka! (Gubrak! Nggak penting banget sih aku ini…). Eunhyuk oppa ini couplenya Donghae oppa. Dia juga temen kecilnya Xiah Junsu dari TVXQ. Dia satu dari penari terbaik Super Junior. Dan menurutku emang dialah yang tariannya terbaik! Dia sering bikin koreografi buat Super Junior. Eunhyuk oppa dibilang leader rappernya Super Junior dan terkadang bikin rap-rap-an di lagu-lagu Super Junior. Eunhyuk oppa ini member yang luamayan gampang tersentuh dan care banget sama anggota yang lain. Cek aja di reality show Exploring Human Body tentang gimana cara mereka dapet air matanya Eunhyuk oppa sama Ryeowook oppa. Dia bener-bener sayang sama anggota Super Junior yang lain. Dan menurutku dia juga lucu. Tapii… Dia ini sebelas duabelas sama Leeteuk oppa. Dia juga pelit! Bahkan kalo pergi bareng dan masalah bayar-membayar dia suka bilang sama Leeteuk oppa,”Hyung, bukannya kamu yang bayar?” Hehe… Dasar curang. Contoh laen, dia pernah pergi ke supermarket cuma bawa uang sekitar Rp 2.000-an! Kontan aja dia harus ngembaliin barang-barang yang nggak cukup kebeli. Haduh haduh… Dia juga member yang kalo katanya Leeteuk oppa, suka ngutang tapi selalu lupa bayar! Hoho… Bener-bener deh oppaku yang satu ini.

Donghae Suju

Donghae
Nama asli: Lee Donghae

Nama Mandarin: Dong Hai
Nama panggilan: Fishy (sebenarnya hanya “Fish” tapi cara nyebutnya dalam bahasa Korea jadi kayak Fishy), Donghae Bada (East Sea/Laut Timur), Pinocchio (dinamain Heechul), Dorobbong (bagian dari Bbong bersaudara dengan Heechul dan U-Know Yunho), Tiger/Macan (dari Shio China)
Tanggal lahir: 15 Oktober 1986
Tempat lahir: Mokpo, Provinsi Jeolla Selatan
Tinggi badan: 175 cm
Berat badan: 60 kg/132 lb (Donghae bilang di Itta Upta 4/4/09 beratnya 59kg)
Golongan darah: A
Agama: Kristen

Posisi: lead dancer, rapper, sub-vocal
Saudara: kakak laki-laki Lee Donghwa
Keahlian/Hobi: menari, olahraga, nyanyi, nonton film
Pendidikan: Mahasiswa di Myongji University (tapi kemaren pernah denger dia drop out… bener gak sih? Mudah-mudahan sih nggak…)

Cewek ideal: Cewek yang pedulian dan keibuan yang punya tulang selangka yang indah(?)

Member yang paling aku suka juga! Member yang paling cakep menurutku… Donghae oppa ini satu dari penari terbaiknya Super Junior juga. Dia juga sering bikin koreografi buat Super Junior. Tapi menurutku dia lebih jago buat masalah break dance dibandingin sama member yang laen. Donghae oppa juga orangnya hyper ective banget! Salah satunya ditunjukin lewat reality show Super Junior Full House. Selain itu, Donghae oppa juga sayang banget sama keluarganya. Dia deket sama kakak satu-satunya. Dan dia selalu sedih tiap keinget almarhum ayahnya yang udah meninggal… Oppa, hwaiting!

Siwon Suju

Siwon
Nama asli: Choi Siwon
Nama Mandarin: Shi Yuan
Nama panggilan: Simba (dinamain Heechul), Horse/Kuda (dari Shio China, tapi dia diolok-olok sama anak-anak SuJu dengan Ma Siwon yang kurang lebih artinya sama (kayaknya…)), The Lord No.1 Fan/Fans Tuhan No.1
Tanggal lahir: 10 Februari 1987 (yang asli: 7 April 1986)
Tempat lahir: Seoul Gangnam
Tinggi badan: 183 cm
Berat badan: 65 kg
Golongan darah: B
Agama: Kristen

Posisi: sub-vocal
Saudara: adik perempuan Choi Jiwon
Keahlian/Hobi: nyanyi, nari, akting, Taekwondo, bahasa Mandarin, main alat musik drum
Pendidikan: Mahasiswa di Inha University (Edukasi fisik, tapi bukan teologi, aneh yah…?)

Cewek ideal: Cewek Kristen dengan rambut bergelombang

Dia member Super Junior yang paling taat sama agamanya. Pernah waktu dia dateng ke daerah (Cina kalo nggak salah) dan kebetulan daerah itu lagi ketimpa bencana alam, tiap malem dia selalu berdoa di gereja bahkan sampe nangis! So sweet… Siwon oppa disebut cowok paling sporty di Super Junior. Tapi dia selalu punya kebiasaan tiap kali ngomong, yaitu: gesture! Alias gerak-gerik tubuh. Bahkan dia dijuluki The King Of Gestures di Super Junior Exploring Human Body! Tapi, dia juga member yang tergolong sensitif. Pernah waktu Donghae oppa yang udah selesai bikin koreografi mau ngirim e-mail ke pihak SM tapi lupa masukin nama Siwon oppa, dan kebetulan Siwon oppa liat. Malemnya, dia ngomong 4 mata sama Donghae oppa dan bilang,”Kayaknya aku mau keluardari Super Junior”. Donghae oppa yang kaget njawab,”Kenapa? Apa ada yang salah?”. Siwon oppa jawab,”Saya sedih kamu tidak memasukkan nama saya dalam surat kamu.”. Itulah, akhirnya Donghae oppa nulis di album mereka tentang permintaan maafnya ke Siwon Oppa.

Ryeowook Suju

Ryeowook
Nama asli: Kim Ryeowook
Nama Mandarin: Li Xu
Nama panggilan: Eternal Maknae (artinya “selama 10.000 taun tetep jadi yang termuda”)
Tanggal lahir: 21 Juni 1987
Tempat lahir: Inchon Bupyung Sanggokdong
Tinggi badan: 173 cm
Berat badan: 58 kg
Golongan darah: O
Agama: Kristen

Posisi: lead-vocal
Saudara: anak tunggal
Keahlian/Hobi: nyanyi, komposisi (musik)
Pendidikan: Mahasiswa di Inha University, Seni Teater

Cewek ideal: Cewek pendek yang bisa nyanyi

Hwah, member yang paling aku suka juga! Suara tenornya bener-bener bikin merinding waktu dia nyanyi lagu ballad bareng Suju KRY! Suaranya bagus banget! Ryeowook oppa ini member yang sensitif juga. Dia gampang banget tersentuh sama hal-hal yang… emang dia anggep menyentuh! Dia juga member yang baik budi. Pernah dia ngambil alih tugas bersih-bersih ruang latihan waktu liat Henry, salah satu personil Suju M, ketiduran. Jadi waktu dibangunin, Henry kaget liat ruangan udah beres semua. Dia juga suka masak buat anggota yang lain. Kadang-kadang sikap-sikapnya juga lucu karena tingkahnya kayak anak kecil. Bener-bener eternal maknae…

Kibum Suju

Kibum
Nama asli: Kim Kibum

Nama Mandarin: Ji Fan
Nama panggilan: Snow White/Putri Salju, Yangban Kim (semuanya dinamain oleh Heechul)
Tanggal lahir: 21 Agustus 1987
Tempat lahir: Seoul
Tinggi badan: 179 cm (di Yashimmanman dinyatain tingginya yang sebenarnya 177 cm)
Berat badan: 58 kg
Golongan darah: A
Agama: Kristen

Posisi: rapper
Keahlian/Hobi: akting, berlatih bernyanyi, berlatih ekspresi wajah
Saudara: adik perempuan Kim Saehee
Pendidikan: tidak diketahui…? (Misterius amat sih nih anak…?)

Cewek ideal: Cewek dengan mata yang indah dan memberikan perasaan kepadanya waktu melihatnya

Member yang paling aku suka juga! (berapa sih member yang paling aku suka di Suju sebenernya…). Dia juga member yang sukses di bidang akting. Kibum oppa ini paling jago bahasa Inggris. (Secara, kan dia pernah tinggal di luar negeri). Oppa ini juga suka diem. Tapi kalo yang laennya rame, dan dia lagi ada mood buat rame, dia juga bakal jadi rame. Dibilangnya sih moody (tapi bukan aku hlo yang bilang).

Kyuhyun Suju

Kyuhyun
Nama asli: Cho Kyuhyun
Nama Mandarin: Gui Xian
Nama panggilan: Kim Kyu (dinamain Heechul), Game Kyu, Jumong Kyu , Chic Kyu, Maknae, dll! (Males tulis semuanya, soalnya aku denger-denger Kyuhyun punya 967 nama panggilan…)
Tanggal lahir: February 3, 1988
Tempat lahir: Seoul Nohwon
Tinggi badan: 180 cm
Berat badan: 68 kg
Golongan darah: A
Agama: Kristen

Posisi: lead-vocal
Saudara: kakak perempuan Cho Ahra (1985)
Keahlian/Hobi: nyanyi, dengerin musik, nonton film, game komputer
Pendidikan: Mahasiswa di Kyunghee University, Post Musik Modern

Cewek ideal: Cewek yang cantik dan beragama Kristen, mempunyai kaki yang indah, mirip dengan Kim Taehee (kenapa pada suka Kim Taehee sih?? Minho oppa juga suka tuh…*iri*)

Member paling muda di Super Junior dan masuk Super Junior juga yang paling akhir. Dia punya karakteristik suara yang kuat dan juga tergabung di Suju KRY. Nggak heran kalo dia sering digabungin sama penyanyi laen di luar Super Junior. Kyuhyun oppa juga suka banget maen game, bahkan dijulukin GameKyu! Sampe-sampe dia sering teriak-teriak waktu malem dan waktu ditanyain Donghae oppa,”Ada apa?”, dia Cuma jawab,“Nggak apa-apa, saya baru aja kalah (maen game)”. Gubrak!! Ryeowook oppa juga bilang kalo Kyuhyun oppa ini orang yang manis, tapi kadang manisnya keterlaluan. Hahaha…

Sumber : http://koreanpopstar.wordpress.com